Kegiatan Bimbingan Teknis dan Sosialisasi Kemudahan Berusaha di Kabupaten Sintang dibuka secara resmi PLH Bupati Sintang Dra.Yosepha Hasnah, M.Si.
Narasumber dalam kegiatan ini adalah akademisi dan praktisi yang memahami tentang Penanaman Modal dan Perizinan Berusaha secara (OSS).
Materi yg disampaikan meliputi Sosialisasi kebijakan penanaman nodal dan pelaksanaan perizinan berusaha, sosialisasi kebijakan Penanaman Modal untuk mendorong kemitraan usaha skala besar dengan UMKM, bimbingan teknis sistem OSS berbasis RBN dan bimbingan teknis tatacara penyampaian LKPM online perizinan berusaha.
Kegiatan ini adalah lanjutan dari kegiatan yang telah dilaksanakan pada bulan Juni lalu. Untuk bulan Oktober, kegiatan ini dilaksanakan dalam 6 (enam) angkatan total peserta berjumlah 180 orang pelaku usaha UMKM dan PMA/PMDN.
Bimbingan Teknis dan Sosialisasi Kemudahan Berusaha dilaksanakan selama 6 (enam) hari mulai tanggal 4-7 Oktober 2021 dan dilanjutkan tanggal 11-12 Oktober 2021 Bertempat di Hotel My Home.
Hadir dalam pembukaan bimbingan teknis Kepala Bappeda Kartiyus, S.H, M.Si, Pelaksana Tugas Asisten Administrasi Umum Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang Iwan Kurniawan, S.Sos, M.Si dan Perwakilan Organisasi Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sintang.